Apel dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional, bertindak sebagai pembina Apel, Kadisdukcapil Purwakarta Muhamad Husni, SH,MH dengan pimpinan apel Hj Hulasoh S.Sos.
Beberapa hal yang disampaikan oleh Kadisdukcapil dalam amanatnya yaitu diharapkan para pegawai melaksanakan kewajiban dengan penuh tanggungjawab untuk melayani masyarakat dalam pembuatan dokumen kependudukan. Para Pegawai juga diharapkan menjaga sikap dalam melayani masyarakat dengan proporsional dan dedikasi tinggi.
Terakhir beliau menyampaikan untuk menjaga disiplin kinerja dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya.
Apel tersebut berjalan lancar dengan dihadiri pegawai sebanyak 67 orang.